Cara Mengatasi "Briefly unavailable for scheduled maintenance"

Briefly unavailable for scheduled maintenance. Check back in a minute.


Personal BLOG | Apakah anda pernah mengalami ketika mengakses website anda ternyata mendapatkan warning seperti tersebut diatas yaitu, "Briefly unavailable for scheduled maintenance. Check back in a minute."

Tenang saja masbro sist, kalau melihat warning seperti itu tidak perlu panik hehe..

Karena semua itu kan ada solusinya masbro, agar bisa tahu solusinya yang sebenarnya sangatlah mudah, silahkan ikuti solusinya melalui tutorial dibawah ini.

Biar lebih rileks bacanya sambil makan sangat direkomendasikan hehe..

Warning tersebut terjadi biasanya pada pengelola web/blog yang menggunakan engine wordpress.

Hal tersebut terjadi biasanya dikarenakan saat anda melakukan update beberapa plugin yang ada di wordpress mengalami gangguan atau error atau tidak sempurna proses updatenya.

Untuk solusi jika mengalami warning "Briefly unavailable for scheduled maintenance. Check back in a minute." ini sangatlah mudah.

Pertama, silahkan anda masuk login ke cpanel anda, lalu masuk ke menu "file Manager",

Jika sudah ada pada posisi "file manager", lalu disitu akan ada file dengan nama ".maintenance". Yang harus anda lakukan cukup delet saja file ".maintenance" tersebut.

[caption id="attachment_1811" align="aligncenter" width="1026"]Silahkan anda hapus file ".maintenance" yang berada di "cpanel-file manager" anda. Silahkan anda hapus file ".maintenance" yang berada di "cpanel-file manager" anda.[/caption]

 

Jika sudah anda hapus file ".maintenance" tersebut, maka anda cukup lakukan refresh/reload browser anda, maka website anda akan berjalan seperti semula.

Jika terjadinya masalah tersebut ada pada subdomain anda, maka letaknya berada pada folder subdomain anda yang tentunya letaknya juga di "cpanel-file manager" juga.

Semoga bermanfaat ya bro tutorial simple ini. Soalnya ini pengalaman pribadi hehe...