Alasan Ingin Ngeblog Lagi di Blogdetik

Sudah lama banget rasanya tidak ngeblog lagi di BlogDetik. Tapi gak tau kenapa rasanya akhir-akhir ini kok ingin update blog yang di BlogDetik ini lagi. Walau mungkin aktivitas yang sekarang tidak bisa sering blogwalking tapi setidaknya bisa berkunjung lagi di blogdetik.


Sepertinya Blogdetik yang sekarang semakin terus bertambah bloger yang ngeblog di BlogDetik. Mungkin sudah banyak Blogger yang sudah merasakan manfaat ngeblog di Blogdetik.


Biasanya beberapa Blogger yang masih tetap ngeblog di Blogdetik dari Blogdetik berdiri hingga sekarang tentunyavpunya alasan sendiri. Saya sendiri juga memilki beberapa alasan kenapa jadi ingin ngeblog lagi di blogdetik.


Beberapa alasan saya ingin ngeblog di BlogDetik salah satunya karena apresiasi Blogdetik kepada para Bloggernya masih bagus, Selain karena seringnya ajang lomba yang dibanjiri hadiah, Blogdetik juga masih merekomendasikan tulisan bloger untuk dimunculkan di beranda Detik.Com, detikNews, detikSport,detikInet, atau yg lain yang disesuaikn dengan tema tulisan.


Pada poin ini para bloger mendapatkan kesempatan yang sangat baik karena jika masuk di beranda detik.com maka statistik pengunjung akan berlipat-lipat banyaknya hingga mencapai ribuan pengunjung.


Keuntungan yang lainya adalah untuk mereka yang masih mengelola ladang adsense tentunya peluang untuk mendapatkan pendapatan baik dollar maupun rupiah.


Sepertinya masih banyak keuntungan yang bisa kita dapat jika kita ngeblog di Blogdetik yang saya yakin para bloger yang lain juga sudah banyak mengupas melalui tulisan di blog masing-masing.


Walau sekarang blog saya sedang dalam bermasalah tapi saya yakin bisa segera diatasi sang admin karena saat ini juga sedang dilakukan "perawatan khusus" oleh bang admin hehe...


Untuk penutup tulisan ini saya ingin menulis nasihat dosen saya dulu saat kuliah "Jangan tidur sebelum baca buku, Dan jangan sampai meninggal sebelum menulis buku". Tapi karena saya belum bisa nulis buku, sementara nulis di blog saja dahulu... hehehe....